analytics

October 14, 2011

Fish Taco with Mango Fillings

Taco biasanya disajikan dengan daging dengan campuran-campuran lainnya. Kalaupun isinya fillet ikan biasanye disajikan dengan filling seperti mayonnaise dan semacamnya. Kemaren waktu gue lagi liat-liat resep ada sesuatu yang menarik, Fish Taco dengan Mango Dip. 

Dengan sedikit renovasi dan inovasi, mango dip itu gue coba ubah jadi fillings. Buah mangga yang diresep pakai mangga matang, gue coba ganti jadi mangga muda (coba beli deh jenis mangga Irwin. Gue juga baru denger jenis mangga itu tapi cocok banget buat rujakan ibu-ibu hamil muda). Ini die resepnya:

Bahan:
1 Pak taco shells, beli aja di supermarket. Mau bikin boleh tapi males ga sih?
1 Mangga setengah muda atau setengah matang boleh. Tergantung lo tipe optimis atau pesmis.
2 Paprika, cari yang masih crunchy. Warna bebas. Kuning paling murah, merah paling mahal.
Beberapa tomat cherry
Setengah lemon, diperas diambil sarinya
Garam-Lada hitam dan gula secukupnya
Iceberg Lettuce alias Selada Aer
Ikan dory fillet (karena ikan dory terkenal enak kalau digoreng tepung)

Cara Masak
Ikan:
Buat campuran tepung dengan campuran tepung, air dingin, garam dan Es batu. Tambah telur boleh aja bebas sesuai selera.
Masukan ikan ke dalem campuran dan langsung goreng, jangan tunggu dinginnya ilang.

Filling:
Campur potongan dadu mangga dan paprika,  dan perasan lemon. Campur garam dan lada. Kalo masih keaseman tambah gula.
Cincang kasar selada.
Belah dua tomat cerinya.

Untuk taconya jangan lupa dimicrowave atau panggang atau di panasin di penggorengan dengan minyak sedikiiiitttt sekali. Kalau sudah dimakan secepatnya sebelum mengeras kembali.

Taco biasa disajikan terpisah, jadi sajikan taco shells, fillings dan ikan secara terpisah biar yang mau makan bisa meracik sendiri sesuai selera.

Silahkan mencoba...


No comments:

Post a Comment